Kediri Raya Gelar Kontes Sapi Tingkat Nasional Tahun 2024

Editor
256 Views
2 Min Read

Dinas Peternakan Berkerjasama Dengan APPSI Asosiasi Peternak Dan Penggemuk Sapi Indonesia Kediri Raya Gelar Kontes Sapi Tingkat Nasional Tahun 2024

 

Tulungagung, sigap88news.com – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Tulungagung bekerjasama dengan APPSI (Asosiasi Peternak dan Penggemuk Sapi Indonesia) Kediri raya menyelenggarakan kontes sapi tingkat nasional tahun 2024.

Acara bertempat di Pasar Hewan Terpadu Kabupaten Tulungagung pada tanggal 19 — 20 Oktober 2024.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Tulungagung Mulyanto menyampaikan bahwa Kabupaten Tulungagung memiliki potensi ternak sapi yang cukup besar.

“Tulungagung mempunyai potensi ternak yaitu sapi sebesar 123 ribu ekor, yang mampu menyumbang 2,4 persen populasi di provinsi Jawa Timur yang berjumlah kurang lebih 5 juta ekor, sedangkan populasi sapi perah 26 ribu ekor dan menyumbang 8 persen populasi sapi perah di Jawa Timur yang berjumlah 314 ribu ekor,” papar Mulyanto.

Pihaknya berharap Kabupaten Tulungagung mampu memberikan sumbangan untuk ketersediaan pangan nasional melalui peningkatan populasi sapi potong.

“Mudah-mudahan dengan adanya lomba kontes ini semangat dari peternak bangkit kembali,” ucap Mulyanto

Masih menurut Mulyanto kontes sapi ini merupakan momen yang sangat strategis untuk meningkatkan gairah masyarakat peternakan agar lebih giat untuk mengembangkan sapi potong pasca adanya wabah penyakit mulut dan kuku tahun 2022.

“Kami memberikan apresiasi dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada segenap panitia kontes ternak dan masyarakat peternakan yang ikut berpartifipasi aktif mengadakan kontes sapi yang bekerja sama dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Tulungagung,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Kontes Sapi Nasional APPSI Tulungagung 2024, Edi Purwanto mengatakan kontes ini merupakan event ketiga yang digelar oleh APPSI Kediri Raya. Tahun ini melombakan 12 kelas dengan total hadiah puluhan juta rupiah.

Selain kelas ekstrem, pada Kontes Sapi APPSI Tulungagung 2024 kelas baby atau pedet jantan dan betina juga menjadi kelas paling banyak pesertanya.

“Kelas baby paling diminati. Banyak peserta membawa pedet mereka, bahkan sekaligus membawa induknya karena rata-rata masih menyusui. Saya sangat terharu, ini bukti semangat mereka sangat besar,” ungkapnya.(ST)

TAGGED:
Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *