Bajrasokah Bersholawat, Lora Mahfud Ajak Jamaah Tingkatan Sholawat Dibulan Maulid

Editor
428 Views
2 Min Read

Sampang, sigap88news.com – Dalam rangka tasyakuran H. Markanji yang terpilih kembali sebagai anggota DPRD Sampang periode 2024-2029, dia menggelar istighatsah dan sholawat bersama majelis pemuda bersholawat At Taufiq, Selasa (17/9/2024).

Kegiatan tersebut berlokasi di halaman rumahnya Desa Bajrasokah, Kecamatan Kedungdung, dihadiri bakal calon Bupati Sampang H Slamet dan Ra Mahfud, para ulama dan tokoh masyarakat, serta ribuan jamaah.

Lora Mahfud dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk meningkatkan sholawat dibulan kelahiran Nabi Muhammad Saw. Ra Mahfud menyebutkan Allah SWT menjanjikan kepada hambaNya yang bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW akan mendapatkan pahala yang besar baginya.

Tak hanya itu, beliau juga memaparkan keutamaan membaca sholawat nabi. dari sekian banyak amalan, sholawat kepada Nabi Muhammad SAW juga menjadi salah satunya. Mengingat Nabi Muhammad SAW adalah nabi terakhir yang membawa agama Islam untuk menyelamatkan umatnya dari kesesatan dan penyempurna agama-agama sebelumnya.

“Dari sekian banyak nabi dan rasul Allah SWT, Nabi Muhammad SAW menjadi salah satu utusan yang memberikan syafaat atau pertolongan untuk umat Islam di hari kiamat nanti. Agar bisa mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW kelak, kita sebagai umat muslim bisa melakukannya dengan mengamalkan sholawat kepadanya,”ungkapnya.

Menurutnya, Cinta sebagai umat muslim kepada Nabi Muhammad adalah hal yang wajib. Sebagai umatnya harus mengikuti sunah-sunahnya baik tingkah laku, sifat maupun perbuatan beliau untuk membuktikan cinta kita kepadanya.

“Salah satu bukti kita mencintai beliau adalah dengan membaca sholawat kepadanya setiap hari, terkhusus di hari Jumat dan di bulan kelahirannya ini. Bahkan Allah SWT memerintahkan kepada umat islam agar selalu membaca sholawat kepada Nabi Muhammad SAW,”paparnya.

Saat itu juga, H. Markanji mengucapkan terimakasih dan bersyukur atas kehadiran para tokoh dan ulama, bahkan para jamaah yang hadir dalam acara tasyakuran itu.

“Kami ucapkan terimakasih kepada hadirin yang hadir dalam acara tasyakuran kami ini, kami sekeluarga mengucapkan beribu-ribu maaf jika ada salah dan kekurangan yang kurang berkenan,”pungkasnya. (Ari)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *