Kukuhkan Ketua TP PKK , Pj Bupati Bojonegoro Tekankan Perluasan Lapangan Kerja Dan Mengatasi Stunting

Editor
347 Views
2 Min Read
Pj Bupati Bojonegoro Kukuhkan TP PKK (sigap88news)

Bojonegoro, sigap88news.com – Penjabat (Pj) Bupati Bojonegoro Adriyanto mengukuhkan Penjabat Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Dian Adiyanti Adriyanto, Rabu (8/11/2023) di Ruang Angling Dharma Gedung Pemkab Bojonegoro. TP PKK Bojonegoro punya dua tugas penting, yaitu menambah mata pencaharian masyarakat dalam peningkatan kapasitas dan promosi kesehatan hidup sehat.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto juga mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus TP PKK yang baru. Dengan dilantiknya kepengurusan, menjadi tanda untuk memulai tugas. Sebab, hal ini menjadi tugas berat karena tentu ada sinkronisasi dengan tugas para ibu PKK dengan OPD masing-masing.

Ada 5 program prioritas yang sedang dijalankan Pemkab Bojonegoro. Terkhusus kemiskinan dan stunting menjadi salah satu perhatian karena berkaitan dengan tugas sehari-hari.

Lebih lanjut, Pj Bupati menambahkan, dalam beberapa kajian, salah satu faktor penyebab kemiskinan yaitu ketidakmampuan masyarakat untuk mendapatkan pekerjaan sesuai kapasitas. Secara nasional, sebagian besar masyarakat miskin karena tingkat pendidikan. Sehingga pendidikan penting untuk mengurangi kemiskinan.

“Memang dalam prosesnya panjang. Tapi pendidikan tidak hanya bangku sekolah atau formal. Namun ada dimensi lain untuk dimanfaatkan. Di sinilah peran ibu semua sebagai penggerak PKK untuk membantu masyarakat meningkatkan kapasitasnya,” ujarnya.

Harapannya dalam salah satu kegiatan ibu PKK, ada memberikan pelatihan kelompok masyarakat tertentu.

Kedua, lanjut Pj Bupati, soal stunting. Dalam hal ini berkaitan dengan masalah kesehatan. Program pertama Kemenkes yaitu promosi kesehatan. Sehingga, para ibu PKK bisa mempromosikan kesehatan. Seperti pola makan, hidup sehat termasuk berolahraga.

“Tugas ibu-ibu mensosialisasikan hidup sehat sehingga semakin banyak masyarakat yang tingkat kesehatannya lebih baik. Selain itu juga memperkuat dan menambah posyandu. Posyandu menjadi penting karena di sanalah tempat kita membina, menyebarkan semangat dan promosi kesehatan,” tutupnya.

Harapan bersama, sinergi ini bisa sesuai tema Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-51 Tahun 2023 yaitu Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sejahtera dan Tangguh Wujudkan Indonesia Tumbuh.

Hadir sekretaris daerah, staf ahli dan asisten, camat, kepala OPD, serta PKK se-Kabupaten Bojonegoro. (Tris)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *