Mewakili Pj. Bupati OKU Sekda OKU Hadiri Rapat Paripurna PAW 5 Anggota DPRD OKU Sisa Jabatan 2019-2024

Hermanto
619 Views
5 Min Read

Baturaja, Sigap88news.com || Sekretaris Daerah (Sekda) OKU Dharmawan Irianto mewakili Pj. Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah Menghadiri Rapat Paripurna DPRD Ke-VII Masa Persidangan Ke 1 Tahun 2023 dengan Agenda Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten OKU Masa Jabatan 2019-2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten OKU, Rabu (30/08/2023).

Sekda OKU Dharmawan Irianto dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kemajuan pembangunan daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tentunya membutuhkan hubungan kerja yang sinergis dan seimbang antara legislatif (DPRD) dan Eksekutif (Pemerintah Daerah), termasuk kontribusi positif dari segenap stakeholders lokal dalam rangka optimalisasi kebijakan Pemerintah Daerah.

Maka dalam konteks inilah peran dan fungsi DPRD sudah pasti sangat diperlukan untuk menunjang efektivitas implementasi otonomi daerah, melalui kewenangan dan fungsinya serta menjembatani aspirasi publik untuk mendorong tercapainya keberhasilan percepatan kemajuan di daerah dalam kerangka pembangunan nasional.

Sebagai lembaga perwakilan rakyat di daerah, DPRD mempunyai peran yang sangat besar dalam mewarnai jalannya pemerintahan daerah otonom. Dengan peran yang demikian itu, aspek responsibilitas dalam pelaksanaan tugas menjadi salah satu faktor penentu dalam memaknai dan memberikan manfaat terhadap jalannya pemerintahan di daerah  guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan bermartabat dalam berbagau aspek kehidupan, terutama yang menyangkut fungai-fungsi pemerintahan umum secara keseluruhan.

Sebagai dimaklumi bahwa Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten OKU, yaitu saudari DRA. HJ. Erlina Bahtiar, menggantikan saudara Densi Hermanto SH., Saudari Ir. Ramawala, menggantikan saudara Kamaluddin, saudara Emroni ST., menggantikan saudara Hendro Saputra Jaya, saudara Hajat Usman SE., menggantikan saudara M. S. Tito ST., dan saudara Sujarwo menggantikan saudara Sahril Elmi, SE. Sesuai kebijakan partainya masing-masing dan menurut aturan perundang-undangan yang berlaku. “Dan barusan saja telah kita saksikan bersama pengucapam sumpahdan janji sebagi langkah awal pelaksanaan tugas selaku anggota DPRD Kabupaten OKU untuk masa jabatan 2019-2024. Pengganti Antar Waktu (PAW) sebagai mana diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku, disatu sisi ditunjukan untuk menjamin terselenggaranya fungsi DPRD secara lancar, dan disisi lain merupakan kebijakan internal Parpol. Oleh karena itu, tentunya kita semua bisa memahami dan menyambut positif kebijakan penggantian antar waktu ini”, pungkasnya.

Maka kepada Saudara/i yang baru saja dilantik, baik secara pribadi dan mewakili Pemerintah Daerah menyampaikan selamat bertugas, dan diharapkan kiranya saudara akan meluangkan waktu seluas-luasnya untuk aktif dan fokus dengan amanah dalam kedudukan selaku wakil rakyat, serta mampu memberikan kemampuan terbaik untuk menunjang pengabdian terhadap bangsa dan negara khsusunya bagi kemajuan daetah kita ini.

Selanjutnya, kepada saudara Densi Hermanto SH, saudara Kamaluddin, saudara Hendro Saputra Jaya, saudara M. S. Tito ST, dan suadara Sharil Elmi Se, kami juga mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setingginya atas pengabdian dan peran serta saudara selama ini dalam mendukung terselenggaranya sistem pemerintahan daerah melalui lembaga DPRD, dan teruskanlah pengabdian saudara selaku bagian dari tokoh masyarakat karena pengalaman dan pemikiran saudara masih tetap dibutubkan untuk mendorong terserapnya aspirasu publik melalui jalur yang ditekuni.

Kabupaten OKU sebagai salah satu daerah yang teruz berkembang dan berupaya keras mempercepat kemajuan Kabupaten OKU tentunya sangat memerlukan dukungan semua pihak. Dan dukungan kebijakan politis yang sinergis dari DPRD Kabupaten OKH yang selama ini telah dibuktikan secara nyata tentunya sudah mampu mendorong keberhasilan daerah kita ini dalam menjalankan berbagai program dan kegiatan pembangunan dengan hasil yang cukup memuaskan.

Oleh karenanya, melalui kesempatan penting ini, kami segenap jajaran Pemkab OKU menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan tentunya mengharapkan kerja sama yang sudah terjalim baik kiranya dapat terus kita mantapkan. Karena masih banyak tugas berat yang akan kita hadapi demi kemakmuran Kabupaten OKU khususnya perbaikan kemaslahatan umat masyarakat.

Saya terus mengajak kiranya kita bersama dapat saling bahu membahu, dan saling melengkapi dalam setiap penyelenggaraan fungsi-fungsi pemerintah umum, untuk kepentingan pembangunan daerah yang lebih maju dan sejahtera.

Turut hadir  Forkopimda, Dandodiklatpur Rindam II SWJ, Kemenag, Sekwan, Ass I II&III, Stah Ahli I II&III, Stafsus, Kepala Dinas/Badan/Kantor, Dir RSUD Ibnu Soetowo, Dir RS DR Noesmir, Kepala BPS, Kepala BPN, Kabag Setda Setwan, Camat Se-Kab OKU, Dansubdenpom Baturaja, Pimp BUMN/BUMD. (*)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *