Koramil Rungkut Blusukan Kampung Bagi-bagi Masker dan Imbau Prokes

Moh Yusuf
595 Views
1 Min Read

Surabaya – Jajaran bintara pembina desa (Babinsa) Koramil 0831/05 Rungkut terus menunjukan eksistensinya dalam menekan penyebaran Covid-19 di wilayah teritorialnya, Kecamatan Rungkut dan Kecamatan Gunung Anyar.

Salah satu upaya yang ditempuh prajurit teritorial TNI AD ini dengan mengedukasi masyarakat agar bersedia menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat di tengah pandemi Covid-19.

Ialah Serda Ayzis, Babinsa Koramil Rungkut ini Ahad (1/8/2021) malam rela blusukan kampung demi menyampaikan imbauan prokes lewat 5M.

“Mohon masyarakat di sini jangan bosan-bosan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun,” pesan Ayzis kepada warganya.

Menurutnya, prokes yang dilakukan oleh seluruh masyarakatnya akan menurunkan kurva epidemiologi Covid-19, untuk itu Babinsa meminta semangat prokes jangan sampai mengendur.

“Tolong jangan kendurkan prokes ini penting untuk menurunkan penularan corona,” sebut anak buah Mayor Chb Suprianto tersebut.

Dia menyebut tugas menanggulangi penyebaran virus corona tidak hanya diemban oleh aparat pemerintah saja, tetapi masyarakat juga ikut berperan dalam melandaikan pandemi Covid-19. Caranya dengan disiplin prokes dan menjaga pola hidup sehat.

“Semua pihak punya peran penting dalam menularan corona,” tuntas dia. (Erk)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *