Hadir di Masjid, Koramil Rungkut Awasi Kepatuhan Prokes

Moh Yusuf
646 Views
2 Min Read

Surabaya – Prajurit teritorial TNI AD dari kesatuan Koramil 0831/04 Sukolilo, Kodim Tipe A 0831/Surabaya Timur (ST) terus menunjukan perannya dalam mengawasi kedisiplinan protokol kesehatan (prokes) di tengah aktivas ibadah pada bulan suci Ramadan.

Hal itu terlihat ketika Babinsa Koramil Rungkut dipimpin Danramil, Mayor Chb Suprianto meninjau pelaksanaan Salat Tarawih di Masjid Al-Wahyu, Jl. Kali Rungkut Surabaya, Rabu (14/4/2021) malam.

Baik Danramil dan Babinsa terus mengingatkan kepada jamaah yang hadir untuk tetap menerapkan prokes dengan selalu menggunakan masker dengan benar dan menerapkan physical distancing atau menjaga jarak minimum 1 meter.

“Kepada seluruh jamaah kami mohon untuk tetap memakai masker dan selalu jaga jarak, sekali lagi harap ini dilakukan dengan penuh kesadaran diri sebagai implementasi penerapan disiplin prokes di tengah pandemi Covid-19,” imbau Danramil.

Selain memberi imbauan, kehadiran punggawa Koramil di masjid dan musholla sekaligus untuk memastikan bahwa masyarakat benar-benar penerapkan prokes sesuai yang dianjurkan oleh pemerintah.

“Jadi kami cek langsung seperti apa penerapannya di masjid-masjid. Sekaligus dalam kesempatan ini terus kami ingatkan kepada jamaah untuk tetap menerapkan prokes,” ujar Danramil saat diwawancarai media ini.

Sekadar info, Koramil 0831/05 Rungkut dalam beberapa waktu terakhir ini getol mengawasi penerapan prokes di sejumlah masjid dan musholla dimulai dari awal bulan Ramadan. (Rik)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *