Operasi Prokes di Gunung Anyar, 4 Pelanggar Identitasnya Disita

Moh Yusuf
754 Views
1 Min Read

Surabaya – Operasi protokol kesehatan (OPK) di tengah pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) terus digencarkan tiga pilar Kecamatan Gunung Anyar, Surabaya untuk membuat efek jera kepada pelanggar yang nekat menerjang larangan itu. Rabu (31/3/2021) pagi, tiga pilar Gunung Anyar menggelar razia prokes di Jalan Dr. Ir. Soekarno Surabaya.

Dipimpin Danramil, Mayor Chb Suprianto kegiatan ini fokus menyasar pelanggaran protokol kesehatan (prokes) diantaranya tidak memakai masker hingga tidak menerapkan jaga jarak atau physical distancing.

Diwawancarai sejumlah awak media, Danramil 0831/05 Rungkut mengemukakan, razia prokes itu digelar di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro yang telah diperpanjang berkali-kali.

“Digulirkannya PPKM berbasis mikro menjadikan kami semua getol melakukan OPK di Jalan MERR (Jl. Dr. Ir. Soekarno) ini,” kata dia.

Dia mengungkapkan, PPKM mikro yang sudah berkali-kali diperpanjang telah mampu mengurangi angka pelanggaran prokes di jalan raya. “Ada 4 pelanggar prokes yang terjaring,” sambung perwira TNI asal Nganjuk tersebut.

“Efeknya pengguna jalan di jalanan mulai disiplin dalam menjalankan prokes sesuai anjuran pemerintah,” pungkas orang nomor wahid di Koramil Rungkut itu.

Sebagai informasi, Koramil 0831/05 Rungkut bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) Gunung Anyar tiap pagi rajin menggelar razia prokes di jalanan sejak digulirkannya PPKM berbasis mikro. (Cup)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *