Bogor, Sigap88news.com || Desa Sukamakmur yang berada di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Memang terkenal dengan keindahan alamnya yang eksotis, dengan beragam destinasi wisata alamnya yang mampu memanjakan setiap mata yang memandangnya.
“Curug Tonjong Gadung” atau ada pula yang menyebutnya dengan nama “Curug Bidadari” adalah salah satu destinasi wisata alam kebanggaan masyarakat Desa Sukamakmur.
Curug Tonjong Gadung yang berlokasi dikawasan hutan lindung tersebut memiliki daya tarik tersendiri, dengan lokasi strategis yang terletak di lembah perbukitan seakan memberikan keindahan dan keunikan bagi siapapun wisatawan yang datang.
Meskipun ketinggian Curug Tonjong Gadung hanya sekitar kurang lebih 3 meter, namun keindahan alam eksotisnya dapat memanjakan setiap mata yang memandangnya, selain itu, diatas lokasi Curug pun terdapat sebuah genangan atau cekungan, masyarakat sekitar menyebutnya”Leuwi” (Bahasa Sunda-red) yang sangat indah, airnya yang jernih dan kebiru-biruan sungguh sangat mempesonakan.
Pemandangan alam yang luar biasa indahnya dengan tebing-tebing yang berdiri kokoh disamping derasnya air yang mengalir, ditambah segarnya udara alam pegunungan yang masih asri dan perawan, jelas akan dapat memberikan rasa nyaman untuk bersantai dan berfhoto ria.
Berwisata ke Curug Tonjong Gadung akan memberikan sensasi sebuah petualangan, selama perjalanan disekitar jalur (Tracking) setiap sudut mata kita akan disuguhkan dengan berbagai pemandangan alam yang luar biasa indahnya, dari bukit-bukit yang berbaris hingga rumput-rumput yang menghijau.
Untuk menuju Curug Tonjong Gadung, para wisatawan harus menempuh jarak kurang lebih 4 km dari Kantor Desa Sukamakmur.
Dengan hasil swadaya masyarakat bersama Kepala Dusun Bapak Damiri, rute jalan menuju Curug pun sudah bisa dilalui oleh kendaraan roda dua melewati rute Kampung Jereged, dan dilokasi Curug pun sudah tersedia tempat lahan parkir untuk kendaraan roda dua, kurang lebih sekitar 500 meter dari lokasi parkir barulah para wisatawan dapat menikmati indahnya Curug Tonjong Gadung.
Menurut Kadus Damiri “Saya bersama rekan-rekan dan masyarakat sekitar sengaja bersama-sama merapihkan jalan menuju Curug supaya bisa dilalui oleh kendaraan roda dua, agar para wisatawan yang datang berkunjung bisa lebih mudah sampai ke lokasi, didekat lokasi Curug juga kami sudah menyiapkan lahan parkir, meski mungkin fasilitasnya masih banyak yang kurang atau belum memadai, namun kami akan terus menata keindahan lokasi Curug demi untuk melestarikannya” Ucap Damiri.
Keasrian dan keindahan panorama Curug Tonjong Gadung akan dapat membayar lunas rasa cape dan letihnya selama perjalanan, segarnya udara pegunungan dengan ditambah jernihnya air Curug yang terlihat kebiru-biruan akan dapat memanjakan diri kita.
Meskipun nama Curug Tonjong Gadung ini belum begitu populer dikalangan para wisatawan, namun keindahan alam eksotisnya sangat berpotensi menjadi obyek wisata baru di Daerah Desa Sukamakmur yang mampu bersaing dan patut diperhitungkan.
Masih sambung Damiri “Saya yakin nama Curug Tonjong Gadung ini kedepannya pasti akan populer dan dapat dikenal oleh para wisatawan, baik lokal maupun luar, karna Curug ini memiliki daya tarik tersendiri, mempunyai potensi yang mumpuni untuk bersaing didunia wisata, khususnya bagi mereka yang menyukai petualangan yang bernuansa alam terbuka”.
“Dengan adanya Curug Tonjong Gadung ini, saya berharap bisa mengangkat perekonomian masyarakat setempat” Tutup Damiri.
Curug Tonjong Gadung dapat memberikan petualangan baru bagi para wisatawan atau bahkan para pecinta alam yang ingin menikmati keindahan destinasi wisata yang bernuansa alam bebas.
Berkunjung ke Curug Tonjong Gadung akan menjadikan sebuah momen yang tidak terlupakan, pesona keindahan alam Curug Tonjong Gadung akan membuat kita serasa bagaikan berada di negri dongeng.
Tyas