Apes, Maling Motor Terpapar Bogeman Warga

Redaksi
1.4k Views
2 Min Read

Surabaya, sigap88news.com || Apes, yang dialami maling motor yang satu ini. Aksi kejahatannya terhenti saat motor yang dicurinya mendadak mengalami kerusakan atau mogok. Dan mengakibatkan pelaku terpapar Bogeman warga dibagian mukanya.

Pelaku adalah Murtado (33), warga Desa Banjar, Kec. Kedundung, Kab. Sampang, Madura Jatim. Ia dibekuk Anggota unit Reskrim Polsek Tambaksari pada hari Selasa (01/12/2020) sekira pukul 11.00 Wib, didepan toko Jl. Kenjeran No.150 Surabaya.

Kapolsek Tambaksari AKP Akay Fahli melalui Kanit Reskrim Polsek Tambaksari Iptu Didik Ariawan mengatakan, pelaku ditangkap atas dugaan melakukan pencurian sepeda motor Honda Beat Nopol L -4942- NM didepan toko Jl. Kenjeran No.150 Surabaya.

“Dimana pelaku Murtado bersama rekannya bernama Dul (DPO) mencuri sepeda motor milik korban yang bernama Abdullah (48), warga Jl. Sulung Kali Surabaya,” ucap Kanit Reskrim Polsek Tambaksari Iptu Didik Ariawan dilansir sigap88news.com Rabu (02/12/2020).

Selain itu, lanjut Iptu Didik Ariawan, pelaku telah berhasil membawa kabur motor tersebut dengan cara merusak rumah kunci kontak motor menggunakan kunci leter T yang di miliki pelaku.

“Namun, motor yang dicurinya tiba-tiba mogok sehingga pelaku dengan mudah dapat ditangkap oleh korban dengan dibantu warga sekitar,” kata Iptu Didik Ariawan.

“Pelaku sempat berusaha kabur dari sergapan warga. Namun, kebetulan juga dilokasi ada anggota kami yang melakukan patroli kring serse sehingga pelaku dapat ditangkap lagi, dan langsung di bawa ke Mako untuk dilakukan proses lebih lanjut,” sambungnya.

Ketika dilakukan iterogasi, pelaku mengaku bahwa dirinya melakukan aksi pencurian itu bersama rekannya yang bernama Dul (DPO).

“Jadi kami tetapkan rekan pelaku sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO),” sebutnya. (Rosi)

TAGGED:
Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *