Kabar Terkini Covid 19 Kab OKU, 30 Orang ODP Selesai Dipantau

Redaksi
911 Views
3 Min Read

Baturaja Oku Sumsel, sigap88news.com || Kabar informasi Terkini Situasi perkembangan Covid-19 dan kegiatan yang dilaksanakan tim satgas Covid-19 Kabupaten OKU. Bertempat di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Baturaja (Kamis, 9 April 2020).

Tim Satgas Covid-19 Kab OKU melalui Juru Bicara Satgas Covid-19 Rozali, SKM memaparkan situasi perkembangan Covid-19 per tanggal 8 april s/d 9 april jam 10.00 WIB antara lain :
ODP yang terdata oleh pihak kesehatan yakni 90 orang, Orang Proses Pemantauan 55 Orang, Selesai Dipantau 30 Orang, PDP 3 Orang, Konfirmasi positif pasien Covid-19 sebanyak 3 Orang. “Jelas Juru bicara Tim Satgas Covid 19 kab Oku Saat Press Release terkait update data.

Juru Bicara Satgas meminta masyarakat jangan panik dan tetap tenang namun selalu waspada, selalu menjaga kesehatan diri dan membersihkan lingkungan.

Tim Satgas Covid-19 memberikan sosialisasi dan pemahaman masyarakat untuk mematuhi anjuran dan himbauan yang disarankan oleh pemerintah dengan menyajikan informasi yang benar dan valid.”Kata Rozali, SKM

Rozali, SKM Menjelaskan langkah-langkah yang telah dilaksanakan :
Pihak Satgas telah melaksanakan pemberitahuan berupa surat kepada OPD dan Perusahaan2, BUMN/BUMD, Pusat Perbelanjaan dll yang ada di Kab.OKU terkait Penanganan Covid-19
Dan Tim Satgas telah membuat 3 Posko Terpadu dan 1 Posko Induk Covid-19 di Kab.OKU, Adapun Posko Induk bertempat di Halaman Kantor Bupati Kab.OKU.
Serta Pemerintah Kab.OKU telah menyiapkan Rumah Singgah Untuk ODP yang rencananya akan ditempatkan di Kantor Bandiklat Tegal Arum.
Juga Koordinasi terus dilaksanakan dengan Pihak Rumah Sakit, Puskesmas terkait Update data Covid-19
Dan Satgas Covid-19 Kab.OKU terus melakukan contact tracking untuk mencari sumber penularan bagi pasien yang telah Positif Terjangkit Covid-19. “Jelas Rozali SKM juru bicara Tim Satgas Covid 19 dihadapan Para Wartawan.

Juru Bicara Satgas mengharapkan kerja sama dan sinergi dengan instansi terkait dalam hal penanggulangan virus asal China yang kini sudah menjadi pandemi global tersebut, terus terjalin dan ditingkatkan sehingga penyebarannya bisa ditekan atau dicegah di Kabupaten OKU. “Harapannya.

Sementara itu Kadin Kominfo Priyatno Damadi, S.Sos., M.Si. Menyampaikan kita harus memahami protokol kesehatan oleh karena itu mekanisme penyampaian Informasi terkait Covid-19 dilaksanakan dengan cara berikut :
1.Untuk pelaksanaan press release terkait update data situasi perkembangan Covid-19 di Kab OKU melalui Video Juru Bicara yang akan di sebarkan melalui grup WhatsApp
2.Dalam Bentuk Surat Resmi
3.Dalam bentuk tabulasi data yang akan dipublikasikan. “Jelas Priyatno Damadi, S.Sos., M.Si.

Kadin Kominfo Priyatno Damadi, S.Sos., M.Si. berharap kerja sama bisa berlanjut untuk keselamatan bersama dan harapan Covid-19 segera terlokalisir dan tidak menjadi wabah yang meluas khususnya di wilayah kabupaten OKU, sehingga masyarakat bisa lebih cepat lagi berusaha untuk menggeliatkan ekonomi.

Press Release disampaikan setiap harinya jam 10 pagi terkait update data terkini situasi Perkembangan Covid 19 di Kab OKU Bertempat di Gedung Aula SKB.

TAGGED:
Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *