Surabaya – Penanganan terhadap penyebaran pandemi Covid-19 terus digelar aparatur pemerintah dibantu aparat keamanan guna mengeliminir Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di berbagai wilayah.

Segala macam cara terus diakselarasikan untuk menekan penyebaran virus mematikan yang konon pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China tersebut.
Nah, salah satunya seperti yang digelar pemerintah Kota Surabaya dengan menggandeng Koramil Tipe A 0831/04 Sukolilo, Polsek Sukolilo, Forkopimka, Selasa (7/4) siang di Jalan Dr. Ir.Sokearno, Surabaya.

Danramil Tipe A 0831/05 Rungkut, Mayor Inf Supriyo TW. mengatakan, penyemprotan cairan disinfektan adalah salah satu upaya bersama seluruh pemangku pemerintah dan stakeholder dalam menanggulangi penyebaran cepat Covid-19.
“Ini adalah kerja bersama-sama dalam menangkal penyebaran pandemi Covid-19,” katanya kepada media ini.
Lebih lanjut terangnya, pihak Koramil dan Forkopimka terus mendukung upaya semua pihak dalam memerangi dampak pandemi virus tersebut.
“Kami siap mendukung upaya percepatan penanganan pandemi Covid-19,” pungkasnya. (Erk)