Polres Lampung Utara Terjunkan 164 Personil untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Redaksi
776 Views
1 Min Read

Lampung Utara, sigap88news.com || Sebanyak 164 personel Polri disiapkan dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Lampung Utara.

Hal tersebut dikatakan Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K., usai memimpin gelar pasukan Operasi Lilin Krakatau, Kamis (19/12/2019).

AKBP. Budiman Sulaksono, S.I.K. mengatakan tujuan di gelarnya pasukan dalam rangka Operasi Lilin Krakatau 2019 ini memastikan kesiapan personel, menumbuhkan ketenangan masyarakat dalam rangka natal dan tahun baru, kegiatan tersebut dilaksanakan Selama 10 hari dimulai dari 23 Desember sampai dengan 1 Januari 2020.

“Personel Polres Lampung Utara akan ditempatkan pada 2 pos pengamanan dan satu pos pelayanan yang tersebar di jalan lintas tengah Sumatera, Lampung Utara,” kata Budiman.

Dalam pengamanan natal dan tahun baru ini, kepolisian menggunakan Preemtif dan preventif dengan identifikasi intelijen.

Ada beberapa potensi kerawanan yang di tinjau oleh kepolisian, antara lain terorisme, kecelakaan lalu lintas sweping ormas, bencana alam, kebakaran hutan, pesta narkoba dan minuman keras, Untuk itu diharapkan bekerjasama dengan Stakeholder guna identifikasi kerawanan masing-masing daerah.

“Saya harap Deteksi dini, untuk mencegah aksi, mengamankan wilayah yang profesional secara humanis dan mantapkan kerjasama,” paparnya.

TAGGED:
Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *