Penetapan Dan Pengundian Nomor Urut Calon Kepala Desa Kradenan 

Redaksi
2.3k Views
1 Min Read

Banyuwangi – Sigap88 News, Pemilihan Kepala Desa (pilkades) Desa Kradenan Kecamatan Purwoharjo sudah menggelar rapat pleno terbuka penetapan calon Kepala Desa dan pengundian nomor urut calon di Balaedesa Kradenan.

Acara tersebut dihadiri oleh seluruh Panitia Pilkades dan Lima calon Kepala Desa Kradenan.Kapolsek, Babinsa, dan Anggota BPD, LPMD, serta tim sukses kelima calon juga turut hadir dalam pengambilan nomer undian.

Lima calon yakni Dedi Siswanto, Supriyono, Eko Purwanto, Agus Nasihin, dan Supriyono atau sering di panggil Yoyon.

Ketua panitia Budi, dalam sambutannya mengatakan bahwa hari ini adalah tahapan pengundian nomor urut calon Kepala Desa yang akan dicantumkan pada kartu suara. “Setelah ditetapkan menjadi calon kades maka ada aturan yang harus ditaati oleh para calon, semua sudah dituangkan dalam tata tertib yang sudah disusun dan ditetapkan oleh panitia,” jelasnya.

Masih dalamsambutanya Ketua panitia menyampaikan bahwa siapapun dari kelima calon yang nanti akan memenangkan kompetisi pilkades Desa Kradenan supaya tetap menjalin kerjasama untuk bersama-sama memajukan Desa Kradenan, Dan bagi perangkat desa serta panitia harus tetap menjaga netralitasnya, dan tetap melaksanakan tugasnya untuk mensukseskan pelaksanaan pilkades Desa Kradenan.pungkasnya.

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *