Lebih Efektif, PSN dan Yustisi di Lebak Jaya, Tambaksari Dalam Satu Kegiatan, Ini Hasilnya…

Moh Yusuf
836 Views
1 Min Read

Surabaya, Sigap88news.com – Tidak biasanya pelaksanaan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) digelar bersamaan dengan kegiatan operasi yustisi kependudukan (yusduk) digelar di Lebak Jaya, Kelurahan Dukuh Setro, Kecamatan Tambaksari. Namun personel gabungan punya alasan lain.

Alasan itu adalah untuk efektivitas waktu dan sasaran operasi yang nyatanya lebih efektif untuk mendata penduduk tidak tetap atau musiman.

Menurut salah satu personel gabungan yang diwawancarai media ini, Serka Sucipto, Babinsa Koramil 0831/02 Tambaksari, kegiatan itu bertujuan memberantas sarang nyamuk dan pendataan warga musiman.

“Dua kegiatan ini lebih efektif untuk menjaring warga musiman sekaligus pemberantasan sarang nyamuk,” katanya, Selasa (26/2/2019) siang.

Selama dua jam kegiatan personel gabungan yang terdiri Satpol PP, staf Kecamatan, staf Kelurahan, Babinsa dan Bhabinkamtimas serta kader bumantik.

“Yang terjaring informasinya ada 8 laki-laki dan 12 perempuan jadi totalnya 20 orang,” lanjutnya.

Sedangkan hasil PSN, angka bebas jentik (ABJ) mencapai 100 persen.

“Efektik kan lalu 100 ABJ sepanjang pelaksanaan PSN,” pungkas anak buah Mayor Inf Nur Hidayat Irianto tersebut. (Erik)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *