Mutiara Yang Tersembunyi Di Gunung Sangar Sukamakmur

Redaksi
2.9k Views
5 Min Read

Bogor,Sigap88news.com

“Curug Golek”. Begitulah warga masyarakat setempat menyebut nama Air Terjun ini,Air Terjun dengan ketinggian kurang lebih 5.Meter ini berada di Sungai Cihanjawar kawasan Kampung Gunung Sangar,Sungai Cihanjawar juga merupakan sebuah perbatasan 2 Desa antara Desa Sukamakmur dengan Desa Sukamulya,yang berada di Daerah Kecamatan Sukamakmur,Kabupaten Bogor,Jawa Barat.

Letak Air Terjun (Curug Golek) ini memang agak tersembunyi karena berada ditengah-tengah perbukitan kawasan terpencil,untuk bisa menikmati keindahan Curug Golek ini harus menempuh perjalanan kaki kurang lebih sekitar 1 jam dari Perkampungan Jereged yang merupakan Perkampungan Desa Sukamakmur,walaupun sebenarnya di atas Curug Golek ini pun ada sebuah perkampungan terpencil yang bernama Kampung Gunung Sangar,namun akses jalan dari Kampung utama menuju Kampung Gunung Sangar ini masih harus menelusuri jalanan setapak dengan beralaskan tanah merah,sehingga pada musim hujan jalanan tersebut hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki,kecuali jika datang musim kemarau barulah kendaraan roda dua dapat melewati jalanan tersebut meski dengan sedikit susah payah.

Meskipun dengan perjalanan yang sedikit melelahkan,suasana segar pegunungan akan membuat perjalanan menjadi lebih terasa ringan,pemandangan alam yang luar biasa di sekitar jalur (tracking) juga dapat membuat kita lupa akan rasa lelah,setibanya di Curug Golek rasa lelah pun akan terbayar,kita dapat langsung menikmati segarnya air pegunungan yang meluncur deras di Air Terjun Curug Golek,pemandangan alam dengan tebing-tebing berbatu yang berdiri kokoh disamping Air Terjun ditambah dengan udara yang segar akan menambah rasa betah dan nyaman berada di Air Terjun Curug Golek.

Air Terjun Curug Golek ini seperti sebuah mutiara yang tersembunyi di Gunung Sangar,berkunjung ke Curug Golek bagaikan bagaikan berkunjung ke syurga alam yang tersembunyi.

Menurut salah satu warga sebut saja Bpk RT.Safrudin,lokasi Curug Golek ini dahulu sempat mau di kelola oleh Pemerintah Desa setempat untuk dijadikan tempat Wisata,namun karena terbentur dengan masalah pendanaan maka sampai saat ini belum ada lagi tindak lanjut dari Pemerintah Daerah setempat terkait pengelolaan Curug Golek tersebut.

“Sebenarnya Daerah Sukamakmur masih banyak menyimpan potensi alam,dan banyak pula keindahan alam yang masih tersembunyi,salah satunya adalah Curug Golek ini,saya bersama Aparatur Desa setempat pernah mendatangi Curug Golek dengan tujuan untuk mengelola dan menjadikannya tempat wisata alam yang terbuka,namun karena terbentur dengan biaya maka pengelolaan Curug Golek pun sampai sekarang belum dapat berjalan” Ulas RT.Safrudin.

Berkunjung ke Curug Golek ini dapat merasakan sensasi sebuah petualangan,udara yang segar serta keindahan bukit-bukit yang menghijau bagaikan sebuah pesona syurganya alam,sangat di sayangkan sekali jika panorama keindahan alam ini tidak dapat dikenal oleh masyarakat luas,padahal jika dilihat-lihat destinisi ini merupakan incaran para wisatawan ataupun para pecinta alam,dan mungkin saja bisa menjadikan primadonanya Sukamakmur.

Namun karena letaknya yang tersembunyi dan jauh dari pemukiman warga menjadikan Curug Golek ini kurang populer,dan masih sangat jarang di kunjungi,terlebih lagi akses jalan menuju Curug pun cukup terjal,licin dan berkelok-kelok.

Walaupun harus dengan sedikit perjuangan,namun rasa lelah dari perjalanan itu akan terbayar sesampainya di Curug Golek,keindahan alam dan derasnya Air Terjun Curug Golek bagaikan terlihat menari-nari.

Beningnya Air Terjun Curug Golek yang mengalir disela-sela bebatuan menjadikan daya tarik yang tidak terelakan,percikan air yang menakjubkan dari riuhnya Curug Golek bagaikan sebuah irama yang dapat memanjakan siapapun yang mengunjunginya.

Daerah Sukamakmur masih menyimpan banyak pesona alam yang sangat memukau,sehingga sangat di sayangkan jika potensi alam yang tersembunyi ini tidak dapat di gali ataupun di kelola demi kemajuan masyarakat sekitarnya yang bisa di bilang masih terpencil itu.

Karena jika pesona keindahan alam tersebut dapat di kelola,maka jelaslah akan dapat berdampak pada kemajuan daerah terutama warga masyarakat yang berada di wilayah tempat wisata tersebut.

“Kami sebagai warga sangat senang jika Pemerintah Daerah ataupun Dinas Pariwisata dapat membuka dan mengelola Curug Golek,karena daerah kami yang sekarang tertinggal ataupun terpencil akan bisa lebih maju dan ramai dengan adanya tempat wisata tersebut” Ulas Kang Bako warga Kampung Jereged.

(Tyas budi)

TAGGED:
Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *