Surabaya, Sigap88news.com – Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kedung Baruk berkolaborasi melaksanakan pembinaan kepada satpam perumahan bertempat di RW 05 Wisma Kedung Asem Indah.

Pembinaan satpam perumahan tersebut merupakan agenda rutin bulanan bertempat di RW 05 Wisma Kedung asem indah kelurahan Kedung Baruk kecamatan Rungkut Surabaya, pada Sabtu (26/01).
Dikatakan Serda Buyung selaku Babinsa Kedung Baruk, pembinaan tersebut adalah agenda rutin yang dimaksudkan untuk meningkatkan ketrampilan para satpam.

“Pembinaan kali ini berupa, dasar-dasar bela diri, teknik serta penyuluhan kamtibmas,” ujarnya.
“Sebagai mitra aparat keamanan , satuan pengamanan harus mempunyai keahlian untuk melindungi diri, hingga melindungi warga masyarakat dilingkunganya ia bekerja,” imbuhnya. (Eriek)