Cegah Aksi Anarkis, TNI dan Polri Rungkut Kawal Aksi Unras Karyawan Transmart

Moh Yusuf
2k Views
1 Min Read

Surabaya, Sigap88news.com – Aksi unjuk rasa puluhan karyawan Transmart Rungkut, yang berada di Jalan Kali Rungkut, Surabaya, mendapat pengamanan ketat personel gabungan TNI, Polri dan Satpol PP.

Aparat gabungan itu terdiri dari Koramil 0831/05 Rungkut dan Polsek Rungkut serta Satpol PP Kecamatan Rungkut. Mereka berjaga ketat di sepanjang aksi unjuk rasa, pada Sabtu (12/1/2019) siang.

Aksi unjuk rasa itu, buntut dari rencana akan adanya PHK yang dilakukan pihak perusahaan kepada sejumlah karyawan.

Babinsa Koramil 0831/05 Rungkut Sertu Purnomo mengatakan, pengamanan tersebut dilakukan untuk mencegah aksi-aksi anarkis yang tidak dikehendaki selama berlangsungnya unjuk rasa.

“Makanya kami amankan aksi ini dari sebelum demonstrasi hingga usai,” kata Purnomo.

Namun demikian ia memaparkan, bahwa selama berlangsungnya aksi demo suasana masih dalam keadaan aman dan kondusif.

“Untuk jalannya acara sendiri masih kondusif dan aman,” update Purnomo, dihubungi media ini. (Eriek)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *