Surabaya, Sigap88news.com – Para personel Kodim 0831/Surabaya Timur (ST) mengikuti senam Ling Tien Kung bersama jajaran Kodim lainya bertempat dilapangan Makodam V/Brawijaya, Kamis (25/10).

Untuk senam tersebut di prioritaskan bagi anggota yang memiliki riwayat sakit vertigo, migran, tekanan darah tinggi atau rendah, serta gula darah dan lain-lain.
Dikatakan oleh salah satu peserta senam Ling Tien Kung Kapten Inf Handy Tri menjelaskan, kegiatan senam ini rutin kami ikuti, bersama jajaran para prajurit lainya, untuk menjaga kesehatan agar selalu sehat.

Ia mengatakan, banyak manfaat didapatkan, diantaranya dapat
menghilangkan dan mengatasi berbagai jenis penyakit, dari yang ringan hingga yang berat. Menerapi organ-organ tubuh yang masih mempunyai masalah.
“Selain itu, dapat melancarkan peredaran darah ke jari-jari. Menerapi kekakuan sendi-sendi di bagian jari-jari dan pergelangan tangan,” ujarnya.
“Kesehatan merupakan sesuatu yang mahal harganya, oleh karena itu sebagai prajurit wajib menjaga kesehatan guna menunjang pelaksanaan tugas,” tuturnya. (Eriek)