TNI Tegalsari Amankan CFD Jalan Raya Darmo

Moh Yusuf
832 Views
1 Min Read

Reportase Jurnalis Sigap88news.com, Eriek Rahmat Kuncorou

Surabaya, Sigap88news.com – Seperti biasa agenda rutin di Kota Surabaya setiap hari Minggu pagi adalah Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau biasa disebut Car Free Day (CFD) yang berlangsung dibeberapa jalan-jalan protokol.

Seperti CFD di Jalan Raya Darmo, Surabaya yang berfokus di Taman Bungkul misalnya, aparat gabungan TNI, Polri dan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memberikan pengamanan dalam acara tersebut, Ahad (7/10/2018) pagi.

Serka Adik Wisnu Marudi, anggota Koramil 0832/03 Tegalsari yang terlibat dalam pengamanan ini mengatakan, pihak aparat gabungan memberikan atensi sejak pagi sebelum peserta CFD diarena.

“Pengamanan ini kami melibatkan personel gabungan untuk memberikan rasa aman bagi pengunjung CFD,” kata Wisnu.

Babinsa yang bertugas di Kelurahan Keputran ini mengimbuhkan, pengamanan kegiatan CFD juga jadi perhatian khusus dari aparat keamanan yang wilayahnya diarea CFD.

“Pam (pengamanan) ini agenda rutin kami Koramil Tegalsari tiap Minggu pagi,” pungkasnya.

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *