Laporan Wartawan Sigap88news Eriek Rahmat Kuncoro
Surabaya, Sigap88news.com – Dukungan punggawa koramil 0831/04 Sukolilo dalam menyukseskan program pemerintah mewujudkan ketahanan pangan nasional bukan sekadar retorika belaka, justru lembaga pertahanan negara besutan Mayor Inf Supriyo Triwahono ini getol mendampingi petani di sawah.
Sebagai buktinya, lewat kegiatan tanam padi di lahan pertanian yang tergabung dalam kelompok tani (poktan) Bahari Karya tepatnya di Kelurahan Klampis Ngasem, Kecamatan Sukolilo, Senin (24/9/2018) pagi.
Aksi tanam padi kali ini langsung dihadiri oleh Danramil 0831/04 Sukolilo Mayor Inf Supriyo Triwahono, didampingi Serda Sutrisno, Babinsa Kelurahan Klampis Ngasem.
Di lahan sawah seluas sekitar 1 hektar tersebut bibit padi yang ditanam adalah jenis ciherang, dengan usia panen diharapkan 120 hari atau 4 bulan kedepan.
“Kegiatan pendampingan pertanian Koramil Sukolilo kali ini mendampingi petani menanam padi,” kata Danramil Sukolilo.
Ditambahkan lagi oleh Supriyo, pihaknya berkomitmen penuh terus mendampingi petani dari awal tanam padi hingga panen nanti yang diperkirakan 4 bulan kedepan.
“Supervisi dan pemantauan tumbuh kembang padi ini terus kami lakukan sampai panen raya nanti,” tambah perwira TNI dengan satu melati dipundaknya.
Sementara itu Adkan, petani yang sawahnya selalu mendapat pendampingan Koramil Sukolilo mengaku senang, hasil pertaniannya terus meningkat dan beban dalam mengelola pertanian terasa lebih ringan.
“Kami senang ya, bapak-bapak dari Koramil Sukolilo ini selalu memberikan pendampingan kepada kami semua, hasil panen juga bagus,” ungkapnya.
Kemudian seusai acara tanam padi bersama, baik Danramil, Babinsa dan petani langsung melakukan santap makan dengan cara lesehan di pematang sawah.