Lampung utara, Untuk memantau perkembangan pembangunan, dan permasalahan yang ada di desa, Unsur Pimpinan Kecamatan (Uspika) Abung Tengah Kabupaten Lampung Utara turun ke desa untuk mengecek secara langsung pembangunan di desa yang ada di wilayah Kecamatan Abung Tengah. Rabu (12/09/2018).
Pada kesempatan ini Unsur Pimpinan Kecamatan Abung Tengah melakukan pengecekan secara langsung proses pembangunan di desa pekurun utara Kecamatan Abung Tengah.
Turut serta dalam pengecekan tersebut diantaranya, Camat Abung Tengah Mulyadi Thohir S.Stp M.Si, Kapolsek Abung Tengah Ipda M,Lusi Suryadi, babinsa desa pekurun utara Taslim,
Kemudian, Kasi Pemerintahan Jhansen, Kasi Pembangunan Kecamatan Abung Tengah Saukat, Bhabinkamtibmas Brigadir Arya udaya, Kepala desa pekurun utara TPK desa pekurun utara edi , dan bendahara desa suyadi.
Dikatakan Camat Abung Tengah Mulyadi Thohir, dengan pengecekan pembangunan di desa pekurun utara ini secara langsung seperti ini kita bisa tahu bahwa proses pembangunan melalui Program Dana Desa (DD) 2018 ini berjalan sesuai dengan aturan dan ketetapan yang ada.
“Dengan adanya pengecekan secara langsung pembangunan di desa pekurun utara ini kita bisa menyimpulkan bahwa pembangunan di pekurun utara ini sudah sesuai dengan petunjuk tekhnis yang ada,” ujar Camat Abung tengah.
Adapun pekerjaan pembangunan yang di cek adalah rehab kantor desa,pagar beton TK, dan pembukaan badan jalan.
Sementara itu TPK Desa pekurun utara Edi, ketika di mintai keterangan menyangkut pengecekan pembangunan di pekurun utara ini dirinya merasa senang karena mendapatkan masukan dan klarifikasi tentang pekerjaan yang dikerjakan.
“Saya selaku TPK di desa pekurun utara ini mengucapkan terimah kasih kepada Uspika Kecamatan Abung Tengah yang telah turun langsung ke desa kami untuk mengcrosscek pembangunan, karena dengan adanya crosscek secara langsung seperti ini kami mendapatkan masukan dan klarifikasi tentang pekerjaan kami agar kedepannya menjadi lebih baik lagi,“ ucapnya.(HLM-iwo)