Jaringan SIM Mengalami Gangguan, Namun Pelayanan Tetap Berjalan

Redaksi
907 Views
1 Min Read

SAMPANG, sigap88news.com || Kali bagi para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) semua golongan, nampaknya harus bersabar, itu disebabkan ada perbaikan jaringan dari Mabes Polri, maka hal ini berlaku secara nasional.

Salah satunya yang diungkapkan oleh Kasat Lantas Polres Sampang AKP. Musa Bahtiyar, S.Sos, M.Si, melalui Baur SIM AIPTU. Iwan S mengatakan, sesuai telegram dari Polda Jatim, maka jaringan network ada gangguan dan dalam perbaikan, namun pelayanan tetap berjalan bagi masyarakat yang akan memohon SIM Baru maupun perpanjangan SIM.

” Sementara ini ada gangguan, dimana gangguan tersebut bersalah langsung dari Mabes Polri, itu sesuai surat telegram dari Polda Jatim yang dikirim hari ini “. Ungkapnya.

Dia juga menjelaskan, bagi pemohon SIM baru bisa melakukan pemohanan, nanati jika sudah mengikuti semua prosedur, akan difoto dan dikasih keterangan sementara sampai jaringan Network normal Kembali.

” Bagi Masyarakat yang ingin membuat SIM Baru atau perpanjangan tidak usah resah, dimana akan dikasih keterangan sementara yang fungsinya sama dengan SIM, setelah jaringan normal kembali, maka akan dihubungi sesuai nomot HP masing-masing “. Pungkasnya. (Uc)

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *