SAMPANG, sigap88news.com || Beredarnya Foto Jonatan Judianto (Pj. Bupati Sampang) dan Kepala Bakesbangpol Sampang H. Rudi Setiadi, bersama salah satu pasangan calon (Paslon) Bupati – wakil Bupati Sampang, membuat bahan bibir masyarakat Kabupaten Sampang.
Dimana kalangan aktivis dan para masyarakat Sampang sangat mempertanyakan foto tersebut, karena selain ASN harus terjaga netralitas dalam Pilkada ini, juga harus memberikan contoh baik bagi warga Sampang.
Salah satu aktivis Sampang yang dikenal dengan panggilan Cak Anam mengatakan, Pj Bupati harus benar-benar menjaga netralitas dan salah satu tugasnya menjaga Netralitas ASN pada Pilkada, namun dia menyayangkan malah beredar foto tersebut.
” Sangat di sayangkan beredarnya foto tersebut, karena dari 4 pokok kerja Pj. Bupati, merupakan menjaga netralitas ASN, bukan malah foto bersama “. Imbuhnya.
Saat menkonfirmasi kepada Kepala Bakesbangpol Sampang, dia mengarahkan kepada Kabag Humas Pemkab Sampang, dalam pesan Whatsaap (WA).
Setelah melakukan telepon kepada Kabag Humas Yulis, nampaknya sibuk lagi rapat, hingga berita ini terbit tidak ada yang bisa diambil keterangannya.
Kepala Panwaslu Sampang Djuhari, M.Pd.I mengatakan, akan ditindak lanjuti dan akan diperoses. ” Segera diproses mas, gitua aja dulu, nanti perkembangan lebih lanjut akan di informasikan lagi “. Pungkasnya. (Uc)