BANGKALAN, SIGAP88NEWS || Puncak peringatan hari pers nasional (HPN) 2018 dilaksanakan hari ini, pagi tadi berbagai acara lomba diselenggarakan salah satunya lomba jalan sehat yang diikuti tokoh dan masyarakat bangkalan sebagai peserta.
Dalam pelaksanaan lomba peringatan hari pers nasional tersebut hadir juga calon bupati bangkalan Ra Latif serta wakilnya Drs. Mohni memeriahkan lomba gerak jalan santai tersebut.
Usai acara gerak jalan santai tersebut juga diberikan hadiah kepada peserta dengan jalan diundi, masyarakat yang menjadi peserta gerak jalan santai sangat antusias mengikuti proses undian hadiah tersebut.
Ra Latif didaulat menyerahkan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor kepada pemenang undian tersebut dalam keterangannya kepada media Ra Latif sangat senang dengan pelaksanaan lomba gerak jalan santai seperti yang dilaksanakan pada puncak perayaan hari pers nasional tersebut dan dirinya bisa menjadi peserta.
Semoga momen momen seperti ini dapat dilaksanakan secara rutin disamping menjadi ajang olah raga yang menyehatkan juga menjadi wadah silaturrahmi antar masyarakat.
” kami sangat senang bisa menjadi peserta acara lomba gerak jalan santai ini, didalam acara seperti ini kita bisa berolahraga yang baik untuk kesehatan dan dapat berjumpa dengan masyarakat dari berbagai lapisan. “. Imbuhnya.
Momen momen seperti ini juga bisa bermanfaat untuk menyambung silaturrahmi dengan masyarakat.
Ra latif mengucapkan SELAMAT hari pers nasional semoga pers tetap menjadi ujung tombak dan jendela informasi yang sehat dan membangun bagi masyarakat.
Penulis : UC